Pramuka Sukabumi Miliki Pemimpin Baru

Suara Praja Muda - Musyawarah Cabang Kabupaten Sukabumi masih berlangsung dan tampak berjalan dengan lancar di Aula lantai 2 Hotel Selabintana Kota Sukabumi, jumat 29/12/2017.
Hasil Musyawarah Cabang dengan mufakat telah menghasilkan sosok baru dalam kepemimpinan yang akan menjalankan dinamika organisasi Kwartir Cabang Sukabumi. Muhammad Solihin yang sehari-harinya bertugas sebagai sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi dengan begitu mudah dicalonkan oleh Kwartir Ranting yang ikut serta dalam Musyawarah Cabang tersebut.
Suasana musyawarah mulai menarik ketika telah memasuki Sidang Pleno ke-5 (lima) yaitu Pemilihan Ketua Kwarcab Kabupaten Sukabumi dan team formatur Pengurus Kwarcab periode 2017-2022.
Dalam pemilihan tersebut sesuai hasil Sidang Komisi 1 (satu) yang membahas mengenai struktur organisasi dan tata kerja Kwartir Cabang yang di dalamnya terdapat pembahasan Pemilihan Ketua Kwarcab. Salah satunya menngesahkan bahwa untuk menjaring calon ketua maka dipilihlah bakal calon ketua kwarcab yang dipilih oleh sekurang-kurangnya 25% dari peserta yang hadir. Tutur Idang selaku presidium sidang.
Pada tahapan awal bakal calon di pilih oleh 44 kwartir ranting dan 4 pengurus cabang dengan cara langsung, bebas dan rahasia. Setelah semua peserta telah menuliskan hak suaranya maka, muncullah dua sosok yang menjadi figur untuk dijadikan sebagai Ketua Kwarcab periode 2017-2022 yaitu Muhammad Solihin dan Hamid namun, perolehan suara yang dimiliki Hamid tidak mencapai 25% dari peserta yang hadir maka, terpilihlah calon tunggal yaitu Muhammad Solihin.
Mwnurut pimpinan presidium Muscab, sebagaimana yang disahkan pada pleno sebelumnya ketika terdapat calon tunggal maka secara otomatis menjadi Ketua Kwartir Cabang Sukabumi.
Disambut dengan gemuruh tepuk tangan Muhammad Solihin diangkat sebagai Ketua Kwarcab Kabupaten Sukabumi untuk Periode 2017-2022 melalui Keputusan Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Sukabumi nomor 08/muscab/2017. SD

Sulaeman Daud

Sulaeman Daud, lahir pada 7 April 1996. Asal Sukabumi, Sekarang berdomisili di Kota Tangerang pekerjaaan buruh serabutan nyambi menulis blog biar tetap waras

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak