Menjadi Pramuka Penegak Bantara tidaklah sulit dan tidak mudah perlu keuletan dan kesungguhan dalam menguatkan diri menjadi seorang Pramuka Bantara. Dalam postingan kali ini kita akan membedah SKU Penegak Bantara, sebelum kita memulai pada point pertama setidaknya kita harus mengenal hal-hal yang paling mendasar dalam hal ini.
Syarat-syarat Kecakapan Umum (SKU) merupakan kompentensi-kompetensi umum yang harus dimiliki oleh seorang Pramuka sebagai sebuah syarat kecakapan yang dimiliki seorang Pramuka. Hal ini tidak ada bedanya dengan kompetensi inti dan kompetensi dasar (KI dan KD) dalam kegiatan pembelajaran di dalam kelas. SKU di susun sesuai dengan tingkatan golongannya dan dikaji oleh Kwartir Nasional melalui Pusat Pendidikan dan Pelatihan (PUSDIKLAT), SKU berlaku secara Nasional sehingga kompetensi yang dimiliki oleh setiap pramuka disetiap daerah tidak ada yang berebeda.
Penegak Bantara merupakan golongan yang diharus ditempuh oleh seorang Pramuka yang berusia 16-20 tahun dengan ketentuan memenuhi kompetensi sebagaimana yang tercantum dalam SKU Penegak Bantara. Bantara sendiri memiliki filosofi sejarah yaitu dikaitkan dengan Tentara Keamanan Rakyat dalam hal ini Bantara merupakan prajurit. Seorang Pramuka dapat memenuhi SKU Penegak Bantara apabila telah diterima sebagai Tamu Ambalan atau Tamu Penegak dan ditetapkan sebagai Calon Tegak. Apabila belum memenuhi SKU Penegak Bantara maka orang tersebut belum bisa dikatakan sebagai Pramuka Penegak.
Selanjutnya mari kita kaji SKU Penegak Bantara
1. Agama Islam
Salah satu pendidikan yang diutamakan dalam Pendidikan Kepramukaan adalah pengembangan spiritual yaitu dimana seorang Pramuka harus mampu mengamalkan ajaran agama yang dianutnya dan dapat menghargai ajaran agama lain selainnya. Karena di Indonesia mayoritas beragama Islam dan admin pun merupakan salah satu penganut agama Islam maka dalam hal ini kita akan mengkaji bagaimana Agama Islam.
Apa itu agama? setiap Pramuka wajib beragama dan wajib mempercayai Tuhan sebagai pencipta alam semesta hal ini dilakukan agar seorang Pramuka memiliki kekuatan spiritual yang dapat menjadi pegangan dalam menjalankan kehidupannya. Agama secara bahasa berasal dari dua kata yaitu A yang artinya tidak dan gama yang berarti kacau sehingga agama bisa diartikan sebagai tidak kacau atau keteraturan. Sementara menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia agama adalah ajaran, sistem yang mengatur tata keimanan (kepercayaan) dan peribadatan
kepada Tuhan Yang Mahakuasa serta tata kaidah yang berhubungan dengan
pergaulan manusia dan manusia serta manusia dan lingkungannya. Sementara menurut Emile Durkheim Agama adalah suatu sistem yang terdiri dari kepercayaan serta praktik
yang memiliki keterhubungan dengan hal yang suci dan juga menyatukan
semua penganutnya dalam suatu komunitas moral yang di sering disebut
dengan umat.
Seiring dengan berjalannya peradaban manusia banyak sekali agama-agama yang terorganisir dibelahan dunia bahkan di Indonesia ada 6 agama yang diakui oleh pemerintah sebagai komunitas yang besar dan diberikan kebebasan kepada masing-masing agama untuk menjalankan ajaran agamanya diantaranya adalah agama Islam, Kristen Katholik, Protestan, Hindu, Budha dan Konghucu. Adapula kepercayaan lain yang diluar agama-agama tersebut diantaranya adalah animisme dan dinamisme. Bagi seorang yang tidak percaya akan adanya Tuhan dapat dikatakan sebagai atheis.
Apa itu Islam? Agama Islam merupakan agama yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW yang berpedoman kepada Al-Quran dan Sunnah. Adapun kata "Islam" berasal dari bahasa Arab yaitu dari akar kata "salam" yang artinya selamat. Agama Islam disebut juga sebagai agama Ibrahim yang mengajarkan tentang ketauhidan yakni meyakini bahwa hanya ada satu Tuhan di dunia ini. Dalam perkembangannya Islam merupakan agama yang dianut oleh lebih dari 1,6 miliar umat manusia atau setara dengan 23% dari populasi manusia dunia sehingga Islam menjadi agama nomor 2 dari segi penganutnya. Seseorang yang beragama Islam disebut sebagai muslim.
Islam berkembang di Arab setelah Nabi Muhammad SAW mendapat wahyu sekitar 15 abad yang lalu. Kemudian ajaran nya menyebar keseluruh belahan dunia termasuk di Indonesia. Di Indonesia sendiri agama Islam merupakan mayoritas sehingga mencapai 80% dari total populasi orang Indonesia, dengan modal demikian umat Islam di Indonesia juga menjadi umat Islam terbesar di dunia.
Tags:
SKU
Mantap kk. Tambah lagi, penjelasan rukun islam dan rukun iman na. . .
BalasHapusAashiiaapp
HapusOkez Luar biasa bahasannya,
BalasHapusSiap kak Sumardi... hanya masih belum selesai
HapusSalam Pramuka!
BalasHapusMasyaallah ketemu orang Pramuka juga di sini.
Overall, tulisannya keren Kak. Tapi perlu diperhatikan lagi penggunaan tanda bacanya ya... Supaya enggak jadi kalimat sepanjang jalan kenangan. (^^)
Semangat terus!
Salam!!!
HapusHahaha...
Siap. Nanti di revisi kembali kak
Salam Pramuka! 🤭
BalasHapusSalam!
HapusPenasaran sama arti nama blog ini
BalasHapusMangga kak https://sawargamaniloka.blogspot.com/2019/03/kapraga-1-pengenalan-adat-sawarga.html
HapusIslam dan Pramuka punya koneksi
BalasHapusIya kak
HapusSalam Pramuka Kak !
BalasHapusSalam!
HapusSalam pramuka...
BalasHapusWah ada blog tentang pramuka nih bisa jadi referensi
Siappp kak... saling berbagi sesuai hobi
HapusMasyaa Allah, baru tau ada di Pramuka mengkaji agama juga, Keren kereen. Makasih atas tulisannyaaa, salam Pramuka!
BalasHapusIya kak. Salah satu aspek terpenting dalam pendidikan kepramukaan adalah aspek spiritual nya.
HapusMoga edukasi islam di usia muda bisa jadi usaha nyata mempertahankan tauhid di tanah air.
BalasHapusAamiin kak
HapusHehehe tergantung kak
BalasHapusJadi banyak tahu aku
BalasHapusWah...baru tau ternyata di Pramuka diajarkan agama sedemikian rupa, rinci.👍
BalasHapusSyukron Kak, izin Save ya kak
BalasHapus