Pendahuluan
Sebagai makhluk Allah SWT. yang telah diciptakan
sebagai makhluk yang sebaik-baiknya (Fii
ahsani takwim) sudah sepatutnya kita mengucapkan puji serta syukur ke
hadirat Allah SWT. karena tidak secuilpun kita mampu menggerakan tubuh hingga
mampu mendarmakan diri dalam Gerakan Pramuka ini. Begitupun kita sebagai
manusia yang tidak mampu menerpa dari kenistaan dan kebelotan arah serta tujuan
tanpa adanya pemandu sejati, yang telah membawa jaman dari kegelapan hingga terang
benderang maka dari itu sudah selayaknya kita haturkan sholawat dan salam
kepada pandu sejati dunia akhirat Nabi Muhamad saw.
Gerakan Pramuka merupakan satu kesatuan
wadah pengkaderan bangsa yang patut di perhitungkan dalam memberikan kontribusi
yang besar terhadap maju mundurnya Negara dan bangsa. Dalam sejarahnya gerakan
pramuka telah mencoretkan tinta-tinta ke dalam lembaran-lembaran kehidupan
bangsa, maka dari itu pramuka sudah sepatutnya untuk dipertahankan bahkan
diperjuangkan keberadaannya hingga dunia lenyap beserta isinya. Mempertahankan
eksistensi gerakan pramuka memanglah tidak semudah membalikan telapak tangan,
karena sudah menjadi hukum alam ketika kesuksesan itu berada di depan mata maka
rintangan yang menghadang siap menerpa perjuangan kita tetapi, hal itu kembali
lagi kepada anggota pramuka itu sendiri, apakah bertahan diam di tempat atau
maju melawan rintangan tersebut bahkan mati bunuh diri dan enggan untuk
melanjutkan kepramukaannya.
Apa yang telah saya nyatakan dalam
pernyataan tersebut adalah dinamika organisasi pramuka kita hadapi terutama di
dalam Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega Kwartir Ranting Cidahu. Selama
satu tahun ini, kami banyak menemukan hal-hal yang sebelumnya tidak pernah kami
rasakan baik kekompakan, kebersamaan, solidaritas, kekeluargaan, toleransi, dan
ilmu organisasi tentunya. Namun tetaplah kami harus tahdust bi binikmat bahwa semua ini adalah karunia Allah SWT yang
telah menjaga keutuhan keluarga Dewan Kerja, meskipun terkadang angin datang
secara tiba-tiba dari arah yang terduga dan itu merupakan sebuah hal yang biasa
bagi kami sehingga kami menganggapnya sebagai bumbu penyedap dalam kehidupan
berpramuka.
Seiring perjalanan kami selama satu
tahun ini, sungguh kami sangat berterimakasih kepada pihak-pihak yang telah
membantu kami dalam segala bentuk apapun. Ucapan terimakasih ini kami sampaikan
kepada kakak kami Andalan Penegak/Pandega yang senantiasa mendukung dan
mendorong kreativitas sehingga mampu melahirkan kegiatan-kegiatan yang sangat
berguna bagi keberlangsungan gerakan pramuka khususnya pramuka penegak dan
pandega. Selain itu ucapan terimakasih ini kami sampaikan pula kepada segenap
unsur majelis pembimbing ranting, kwartir ranting serta segenap civitas gerakan
pramuka penegak/pandega se-wilayah Kwartir Ranting Cidahu.
Maka dari itu, laporan pertanggung jawab
semoga bisa dijadikan bahan pertimbangan bagi dewan kerja sehingga mampu
memberikan kinerja yang lebih baik lagi.
Program Kerja
Dewan Kerja Ranting
Program kerja merupakan sebuah perwujudan dari komitmen
dalam sebuah organisasi untuk mwujudkan visi dan misi bersama. Begitu pula
dengan Dewan Kerja Ranting, selaku ex-effosio kwartir ranting memiliki tanggung
jawab yang tidak mudah untuk diemban, sebagaimana yang tercatum dalam dasa
darma pramuka. Adapun program kerja Dewan Kerja Ranting Cidahu dengan
klasifikasi sebagai berikut,
Pertemuan DKR
a.
Musyawarah Kerja
Hari,
tanggal : Kamis, 30 April 2015
Tempat : MTs Antariksa
b.
Rapat Kerja DKR
Hari : Setiap 2 minggu sekali
Tempat : Menyesuaikan
Kegiatan Mandiri
a.
Kunjungan DKR Ke
Ambalan
Tanggal :
11, 12, 18, 19 September dan 02, 03, 09, 10 Oktober 2015
Tempat :
disesuaikan dengan jadwal
b.
Perkemahan
Sumpah Pemuda (PERSADA)
Tanggal : 27-28 Oktober 2015
Tempat : SDN 2 Babakanpari
c.
Kewirausahaan
Disesuaikan
sebagaimana petunjuk tekhnis kegiatan wirausaha DKR Cidahu.
d.
Membuat fanspage
DKR Cidahu
e.
Buka Bersana
Pengurus Dewan Kerja Ranting
Bulan : Juni 2015
Kegiatan yang diselenggarakan Kwartir Ranting
a.
Sosialisasi
Akreditasi dan Donor Darah di SMP PGRI 1 Cidahu
b.
Perkemahan HUT
Pramuka ke-54 13-14 Agustus 2015 di Cangkuang.
c.
Bakti Sosial
RTLH
d.
Musyawarah
Ranting
e.
Pelantikan
Pengurus Kwartir Ranting
Partisipasi lainnya
a.
Rapat Koordinasi
Kwartir Cabang Kabupaten Sukabumi
b.
Jalan santai ke
batu tapak
c.
Peringatan HUT
Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kabupaten Sukabumi 22-23 Agustus 2015 di Karang
Tengah.
d.
Perkemahan
Sepuluh Nopember di Palagan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi.
Penutup
Demikianlah yang dapat kami sampaikan mengenai
program kerja Dewan Kerja Ranting, semoga saja apa yang kami sampaikan dapat
diterima sebagai pertanggung jawaban kami terhadap gerakan pramuka
penegak/pandega kwartir ranting cidahu.
Tak ada gading yang tak retak begitu
pula dengan laporan ini, jauh dari kesempurnaan maka dari saran maupun kritikan
kami sangat menantikannya karena akan dijadikan sebagai bahan evaluasi untuk
program kerja Dewan Kerja Ranting berikutnya.
tetep konsisten di pramuka
BalasHapus